News Update
Loading...

Rabu, 09 Maret 2022

Cara Membuat Bio Instagram Panjang

Masih banyak yang belum tau cara membuat bio Instagram panjang. Wajar saja, secara bawaan, Instagram hanya memberi kuota 150 karakter pada bio Instagram yang ada di profil kita. Namun, hal itu bukan menjadi masalah berarti jika kita ingin menampilkan bio Instagram lebih dari 150 karakter.

Terdapat dua cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat bio Instagram panjang, cara pertama dengan mengubah akun Instagrammu menjadi akun bisnis. Yang kedua dengan copy paste karakter yang sudah disediakan.

Cara Membuat Bio Instagram Panjang

Untuk cara kedua sebenarnya kurang cocok jika membuat bio Instagram menjadi panjang, lebih cocok jika membuat bio Instagram memanjang ke bawah. Selain hanya disediakan 150 karakter, pada beberapa HP, bio Instagram tidak bisa menggunakan karakter enter. Jadi, kamu bisa meng-copy karakter di bawah ini.

Cara Membuat Bio Instagram Panjang

Cara pertama yang akan kita bahas adalah membuat bio Instagram yang panjang dengan mengubah akun Instagram kita menjadi akun bisnis. Untuk mengubah akun Instagram menjadi akun bisnis, kamu bisa mempraktikkan langkah-langkah yang ada pada tulisan berjudul Cara Mengubah Akun Instagram.

Setelah akun Instagrammu menjadi akun bisnis, langkah selanjutnya adalah mengubah bio Instagram. Sebenarnya yang kita ubah bukanlah bio Instagramnya, melainkan kolom kode pos. Caranya

1. Buka Instagram, lalu buka profil dengan tap ikon avatar di pojok kanan bawah.

2. Tap garis tiga di pojok kanan atas.

3. Edit Kontak.

4. Nah, bagian terpentingnya ada di sini, untuk menambahkan bio, isi bio panjangmu pada kolom alamat.

Cara Membuat Bio Instagram Panjang 1

Untuk memudahkanmu, kamu bisa membuat bio Instagrammu di Notepad terlebih dahulu, baru paste pada kolom alamat.

5. Jika sudah, tap ikon centang. Tunggu beberapa saat, bio Instagram versi panjang sudah selesai dibuat.

Ya meskipun tidak bisa dikatakan murni bio Instagram, melainkan informasi tambahan, tetapi cara ini bisa dibilang cukup efektif untuk memberi informasi tambahan, jika kolom bio Instagrammu masih kurang.

Karena kita memanfaatkan kolom alamat, otomatis kamu akan kehilangan tampilan alamatmu kareana bio tambahan ini menggantikan alamat. Jadi, jangan heran ketika orang lain memencet bio tambahan, jangan heran jika otomatis membuka aplikasi Maps.

Membuat Bio Instagram Panjang ke Bawah

Selanjutnya, kita akan membahas cara membuat bio Instagram panjang ke bawah. Caranya tidak kalah mudah. Yang kamu perlukan hanyalah mengcopy-paste kode berikut ini.

( ⠀ ⠀ ⠀ ⠀⠀ ⠀ ⠀⠀⠀⠀Selamat datang di SINAUSEdotID! ⠀⠀⠀Semoga harimu menyenangkan ⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀⠀ ⠀ ⠀ ⠀ ⠀ ⠀ ⠀ ⠀⠀ ⠀ ⠀ ⠀ )

Setelah meng-copy kode di atas, paste pada kolom bio Instagram. Jika sudah, jangan lupa hapus tanda kurung yang ada di awal dan di akhir kode tersebut. Cara kedua ini cocok digunakan jika bio Instagrammu tidak bisa menyisipkan karakter enter. Jadi, kamu bisa memanfaatkan karakter tersebut.

Bagaimana? Sangat mudah bukan? Kalau bagiku, cara yang paling efektif adalah cara pertama karena bisa dengan mudah menanbahkan bio yang mau sangat panjang. Jika cara yang kedua, masih terbatas sebanyak 150 karakter saja.

Jika kamu masih kebingungan atau memiliki pertanyaan, tinggalkan di kolom komentar ya! Selamat mencoba!

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Selamat datang di SINAUSE.ID👋 JAGA JARAK, PAKAI MASKER, DAN MENCUCI TANGAN UNTUK MENGURAI PENYEBARAN VIRUS COVID-19😷
Done