News Update
Loading...

Senin, 23 Maret 2020

Cara Menggunakan Bot Whatsapp COVID-19 dan Linknya

Cara menggunakan chatbot whatsapp covid-19

Beberapa waktu lalu, pemerintah secara resmi meluncurkan akun chatbot Whatsapp yang diberi nama COVID19.GO.ID dengan lencana hijau di samping namanya. Akun Chatbot Whatsapp ini digunakan untuk mengetahui berbagai informasi mengenai virus COVID-19 yang ada di Indonesia.

Maklum saja, sampai tulisan ini dibuat (23 Maret 2020), jumlah kasus Corona di Indonesia sudah mencapai 579 kasus, 49 meninggal, 30 sembuh (CNN Indonesia, kamu bisa membaca artikel lengkapnya di tautan ini).

Secara sederhana, penggunaan chatbot ini cukup mudah, karena kita hanya perlu mengirimkan pesan ke nomor +62811-3339-9000 tidak lama kemudian, pesan kita akan dibalas secara otomatis. Namun, bagi kamu yang masih bingung mengenai penggunaan chatbot ini, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Langkah-langkah Menggunakan Chatbot COVID-19


1. Simpan nomor kontak COVID19.GO.ID dengan nomor Whatsapp +62811-3339-9000 atau kamu juga membuka tautan https://bit.ly/BOT-WA-COVID-19 agar kamu bisa mengirim Whatsapp ke nomor tersebut tanpa harus menyimpan nomor COVID19.GO.ID di HP-mu.

2. Selanjutnya kirimkan pesan salam pembuka, kamu bisa menggunakan "hai", "halo", "selamat malam", atau apa pun sesuka hatimu. 

3. Tunggu beberapa saat, kamu akan mendapatkan balasan dari bot tersebut. Pada pesan tersebut, terdapat huruf A sampai dengan G di awal kalimat.

Abjad di awal ini (A sampai G) merupakan keyword atau kata kunci untuk mengambil informasi (berupa pesan balasan dari bot).

Menggunakan BOT WHATSAPP COVID-19
Huruf di dalam kotak merah adalah keyword atau kata kunci untuk memperoleh informasi mengenai COVID-19

4. Sebagai contoh, aku ingin mengetahui informasi perlu tidaknya memakai masker, maka aku membalas pesan bot dengan abjad F, tunggu beberapa saat, maka informasi berupa perlu tidaknya menggunakan masker sudah dikirimkan oleh bot.

Menggunakan BOT WHATSAPP COVID-19 - contoh
Contoh penggunaan Chatbot COVID-19


Nah, jika kamu ingin mengetahui 

  • Kabar Covid-19 terkini di Indonesia balas dengan A
  • Sebenarnya apa sih Covid-19 itu? balas dengan B
  • Apa saja gejala Covid-19 balas chatbot dengan C
  • Bagaimana cara melindungi diri balas chatbot dengan D
  • Bagaimana cara melindungi orang lain balas chatbot dengan E
  • Masker perlu gak sih balas chatbot dengan F
  • Rumah Sakit Rujukan Covid-19 balas chatbot dengan G

Bagaimana? Cukup mudah bukan penggunaan chatbot Covid-19 ini? Jika kamu tertarik membuat chatbotmu sendiri atau kamu ingin membalas pesan Whatsapp otomatis, kamu bisa menggunakan aplikasi bot Whatsapp yang bisa teman-teman baca di tautan ini.

Sekadar sharing ketika menggunakan layanan chatbot COVID-19 ini, lancar-lancar saja. Namun, beberapa kali, chatbot tidak merespon beberapa detik bahkan menit atau slow respon, tapi tenang saja, karena pasti akan mendapatkan balasan informasi yang kamu butuhkan. 

Oiya, sebagai informasi, bot ini bukanlah bot untuk mengklarifikasi hoax yang beredar di masyarakat, seperti ditegaskan Direktur Jenderal Penyelenggara Pos dan Informatika (Dirjen PPI) Kementerian Kominfo Ahmad M. Ramli (Detik.com, artikel lengkap bisa cek di tautan ini).

Dengan adanya bot ini, semoga kita terus mengikuti perkembangan terkini dari kasus corona ini, sehingga tetap waspada dan berhati-hati. Pesanku bagi teman-teman semua, galakkan social distancing, jika memang tidak mendesak, jangan keluar rumah, lakukan dari rumah.

Bagi teman-teman yang masih suka nongkrong, ditahan dulu sampai semuanya membaik, bagi para tenaga medis, tetap semangat. Bagi yang terpaksa keluar rumah, tetap jaga kondisi dan kesehatan, jaga kebersihan. Lebih baik mencegah daripada mengobati.

Sekian cara menggunakan bot Whatsapp COVID-19 beserta link Whatsappnya, tetap jaga kesehatan dan kebersihan.

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
Selamat datang di SINAUSE.ID👋 JAGA JARAK, PAKAI MASKER, DAN MENCUCI TANGAN UNTUK MENGURAI PENYEBARAN VIRUS COVID-19😷
Done